Umum

Hati-hati Oli Palsu! Simak 5 Tips Berikut Untuk Membedakannya

Image result for Oli Synthetic Top 1

Peminat oli synthetic di kalangan pecinta otomotif sangat tinggi. Jika Anda salah satunya, maka harus berhati-hati terhadap oli palsu. Berikut lima tips untuk membedakannya.Oli synthetic memang lebih nyaman dipakai dan lebih populer. Selain harganya yang lebih terjangkau, juga karena cenderung lebih hemat. Namun keunggulan itu ternyata juga dimanfaatkan para oknum yang tidak bertanggung jawab, dengan cara membuat oli palsu.

Hati-hati saat membeli oli synthetic di sembarang bengkel atau toko spare part. Salah-salah Anda menjadi korban oli palsu. Berikut lima tips untuk membedakan oli palsu dan asli. Pertama, cek label pada kemasan. Pada oli asli, label lebih bagus, rapi, dengan hasil cetakan yang lebih mumpuni. Terkadang juga terdapat logo unik produsen atau hologram untuk menunjukkan keasliannya. Sementara pada oli palsu, tidak terdapat hologram, dan label juga tidak sebagus yang asli.

Image result for Oli Synthetic Top 1

Kedua, lihat botol kemasan. Produsen oli asli tidak akan pernah memakai botol daur ulang. Sementara pembuatan oli palsu memang memanfaatkan botol bekas oli asli sebagai kemasan produknya. Ketiga, lihat tutup kemasannya. Tutup kemasan oli asli menggunakan model tutup botol sekali pakai. Dimana ketika segel sudah terbuka, tutupnya tidak akan bisa dipakai lagi. Sementara pembuat oli palsu memakai tutup drat biasa yang bisa dipakai berulang kali. Warna antara tutup dan badan kemasan pun seringkali berbeda.

Keempat, nomor identifikasi. Oli asli memiliki nomor identifikasi di dua tempat; tutup botol dan badan kemasan. Nomornya pun sama. Sementara yang palsu hanya terdapat di badan kemasan atau tutupnya saja. Kelima, warna dan aromanya. Oli asli terlihat bening dan tidak berbau menyengat. Bahkan ada yang tidak berbau sama sekali. Sementara oli yang palsu memiliki warna keruh kekuningan, dan bau menyengat yang mengganggu.

Cara paling aman untuk menghindari oli palsu adalah dengan membeli oli di bengkel resmi. Bandingkan juga harganya, karena oli palsu cenderung sangat murah dibandingkan dengan yang asli. Oli Top 1 sebagai salah satu produk oli terbaik di dunia juga rawan dipalsukan. Karenanya Anda sebaiknya memperhatikan tips di atas dan membeli oli di bengkel resmi atau toko spare parts resmi di kota Anda.

Oli synthetic dari Top 1 merupakan oli dengan kualitas tinggi yang diproduksi khusus untuk mesin kendaraan Anda. Dengan teknologi yang membuatnya tidak cepat menguap dan melumasi hingga ke sela terkecil, membuat mesin kendaraan Anda tidak cepat panas, lebih awet, dan tarikannya lebih pol. Oli juga jauh lebih hemat daripada oli biasa. Pastikan Anda menggunakan Oli Top 1 asli untuk mesin kendaraan kesayangan Anda.

Comments Off on Hati-hati Oli Palsu! Simak 5 Tips Berikut Untuk Membedakannya