Cara Memilih Laptop second Yang Tepat
Laptop tentu salah satu gadget yang terus berkembang pada zaman sekarang ini. karena dengan munculnya laptop maka pekerjaan yang biasanya selalu dilakukan di rumah dan di kantor maka sekarang bisa dilakukan di mana saja.
Denga laptop ini membuat komputer sekarang sudah jarang digunakan karena adanya laptop akan menjadi lebih mudah dan praktis untuk digunakan. kadang menjadi sebuah permasalahan ketika biaya yang tidak cukup untuk membeli laptop yang bagus sehingga anda bisa mencari alternative yang lain yaitu dengan membeli laptop yang sudah digunakan atau second namun memiliki kemampuan yang berkualitas.
Dan sekarang ini sudah sangat banyak namun tetap anda semua harus mengetahui cara memilih laptop second yang tepat jika ingin membelinya.
Apalagi sekarang ini sudah sangat mudah untuk mencari laptop yang sudah digunakan namun berkualitas di berbagai toko online dan toko – toko yang lainnya bisa menjadi cara untuk mendapatkan laptop yang anda inginkan tersebut.
Adapun cara memilih laptop second yang tepat diantaranya adalah sebagai berikut ini :
- Pilih laptop yang belum terbuka segelnya karena ini akan membuat keaslian pada laptop tersebut dan akan dipastikan belum ada perubahan apapun dalam komponen laptop tersebut. namun jika sudah maka bisa mencari tahu dari yang menjualnya sebagai pemilik itu.
- Pastikan semua komponen dan fitur kelengkapan di dalam laptop bisa digunakan dengan baik karena dengan melihat dan mencoba secara langsung maka akan terasa enak ataupun tidaknya laptop yang anda inginkan tersebut.
- Pastikan kekuatan baterai masih memiliki katahanan. Karena pasti akan ribet jika harus terus di chas terus menerus.
- Cek fisik dari laptopnya. Untuk memastikan apakah kondisi fisik masih bagus ataupun tidak karena jika banyak goresan ataupun kondisinya sudah tidak bagus maka pemilik sebelumnya sudah dipastikan sangat ceroboh dan itu haru berhati – hati.
- Cek harga yang ditawarkan. Jika laptop masih dalam kondisi yang bagus dan harga yang terjangkau maka itu bisa menjadi pilihan yang tepat namun sebaliknya maka urungkan untuk sementara waktu.
- Jika dianggap kurang paham tentang masalah laptop maka anda bisa mencari teman yang memang mengetahui tentang hal tersebut untuk berjaga – jaga dari penipuan.