Cara Menghilangkan Ketombe Secara Alami yang Ampuh
Ketombe merupakan pengelupasan kulit mati pada rambut secara berlebihan. Pengelupasan tersebut menghasilkan serpihan putih layaknya beberapa butiran bubuk. Ketombe atau juga dikenal sebagai dandruff sangat mengganggu bila tidak segera diatasi. Ada beberapa cara menghilangkan ketombe secara alami yang bisa Anda coba.
Ketombe disebabkan oleh beberapa faktor seperti adanya mikroorganisme yang hinggap di pori-pori kepala, berminyak hingga sering gonta-ganti shampo. Jika Anda sedang mengalami masalah ketombe, berikut ini cara alami untuk mengatasinya
- Lemon
Lemon merupakan buah yang kaya akan vitamin C dan baik untuk kesehatan. Selain itu, lemon juga ampuh mengusir ketombe yang membandel. Anda bisa mengambil satu buah lemon segar, lalu peras airnya. Kemudian campurkan perasan lemon tersebut dengan air matang. Basahi rambut dan usapkan campuran air dan lemon sampai merata. Pijat dan diamkan kurang lebih 25 menit. Setelah itu bilas dengan air dan gunakan shampo untuk membersihkan sisa perasan lemon.
- Lidah Buaya
Lidah buaya sudah dikenal sejak lama sebagai tanaman berkhasiat untuk menyuburkan rambut. Lidah buaya pun dapat dimanfaatkan untuk mengatasi ketombe disertai gatal. Siapkan satu batang lidah buaya dan keluarkan isinya berupa gel. Lalu, usapkan gel tersebut ke seluruh kulit kepala secara merata sambal dipijat secara lembut. Diamkan sekitar 15 menit dan keramaslah menggunakan shampo khusus ketombe.
- Bawang putih
Meski menebarkan aroma kurang sedap, bawang putih memiliki senyawa yang dapat membunuh kuman dan jamur penyebab ketombe. Siapkan dua siung bawang putih dan haluskan. Kemudian, campur dengan jahe dan madu untuk mengurangi aroma bawang yang tajam. Gosokkan pada kulit kepala secara merata. Setelah itu bilas sampai bersih.
- Jahe
Jahe adalah bahan alami yang sering dijadikan sebagai ramuan berkhasiat. Jahe juga mampu mengatasi ketombe dan gatal pada rambut Anda. Sediakan jahe secukupnya dan parut sampai halus. Lalu rebus parutan jahe tersebut hingga mengeluarkan sarinya. Campur rebusan sari jahe dengan satu sendok teh minyak wijen. Balurkan secara merata pada rambut dan tunggu sekitar 15 menit. Bilas dengan air bersih.
Itulah beberapa cara menghilangkan ketombe secara alami. Selalu jaga kebersihan rambut dengan melindunginya dari debu dan kotoran. Selain itu, hindari berganti shampo karena dapat menyebabkan rambut rusak.